Ima Rachima, Nazir Jurnal Trave Vol 28 No.2 Agustus 2024 Hotel Bintang 5 di Kawasan Rainbow Hill Sentul dengan Pendekatan Arsitektur Hijau. TRAVE, 28 (2). pp. 9-17. ISSN 19073925 (Submitted)
Text
Trave_Vol.28_No.2_Agt_24_Hotel Bintang 5 di Kawasan Rainbow Hill Sentul dengan.pdf Download (1MB) |
Abstract
Kawasan Sentul, Bogor makin populer sebagai salah satu tujuan wisata bagi masyarakat Kabupaten Bogor dan dari luar Kabupaten Bogor. Sentul yang merupakan salah satu kawasan di Bogor yang berada di Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, menawarkan panorama pegunungan yang dapat menenangkan hati dan pikiran. Wisata Sentul memiliki ragam destinasi mulai dari air terjun alami, waterpark, taman budaya, taman rekreasi hingga wisata kuliner. Sehingga dengan hal tersebut daerah Sentul menjadi tujuan wisata yang berpotensi bagi keluarga. PT. Rainbow Hill yang mempunyai lahan cukup luas dan mempunyai visi misi “ Bisnis Properti yang terhubung dengan area wisata yang mengedepankan faktor ramah lingkungan” sejalan dengan visi misi pemerintah kabupaten Bogor yaitu mewujudkan Kota Bogor sebagai kota yang ramah keluarga dan mewujudkan kota yang sehat. Maka untuk mendukung visi misi tersebut maka akan didirikan Hotel Bintang 5 di kawasan Rainbow Hill Sentul. Penelitian ini fokus pada permasalahan bagaimana menerapkan desain hotel bintang 5 agar dapat dikatakan sebagai hotel dengan konsep arsitektur hijau, yaitu bangunan yang berfokus pada keberlanjutan lingkungan, efisiensi sumber daya, dan kenyamanan penghuni. Tujuan penelitian ini adalah untuk memahami penerapan konsep arsitektur hijau pada desain hotel bintang 5 di di kawasan Rainbow Hill Sentul. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif untuk menyajikan data dan analisis kualitatif. Data kualitatif dianalisis secara interpretatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsep arsitektur hijau yang terdiri atas working with climate, respect for site dan respect for user dalam perencanaan hotel bintang lima di kawasan Rainbow Hill Sentul dapat diterapkan dengan baik. Kata kunci: hotel, arsitektur hijau, working with climate, respect for site, respect for user
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | N Fine Arts > NA Architecture |
Depositing User: | IMA RACHIMA NAZIR ISTN |
Date Deposited: | 04 Sep 2024 03:59 |
Last Modified: | 04 Sep 2024 03:59 |
URI: | http://repository.istn.ac.id/id/eprint/10905 |
Actions (login required)
View Item |