Resistensi Escherichia coli dari Air Danau ISTN Jakarta Terhadap Antibiotik Amoksisilin, Tetrasiklin, Kloramfenikol, dan Siprofloksasin

Syafriana, Vilya (2020) Resistensi Escherichia coli dari Air Danau ISTN Jakarta Terhadap Antibiotik Amoksisilin, Tetrasiklin, Kloramfenikol, dan Siprofloksasin. Sainstech Farma, 13 (2). pp. 92-98. ISSN 2086-7816

[img] Text
SFJ_VOL 13 NO.2_OK.pdf

Download (923kB)
Official URL: https://ejournal.istn.ac.id/index.php/saintechfarm...

Abstract

Antibiotik merupakan kelompok obat yang paling sering digunakan terkait dengan banyaknya kejadian infeksi bakteri. Penggunaan antibiotik yang tidak tepat dan berlebihan berakibat pada terjadinya resistensi bakteriterhadap antibiotik tersebut. Salah satu bakteri yang resisten terhadap antibiotik adalah Esherichia coli. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola resistensi dan sensitivitas Escherichia coli yang diperoleh dari air danau ISTN Jagakarsa, Jakarta Selatan terhadap beberapa antibiotik (amoksisilin, tetrasiklin, kloramfenikol, dan siprofloksasin). Sampel diperoleh dari dua air danau, yaitu danau depan (DD) dan danau belakang (DB). Sampel dilakukan uji pendugaan pada medium Lactose Broth(LB) yang dilanjutkan dengan uji penegasan menggunakan medium Chromocult Coliform Agar(CCA) untuk mengisolasi bakteriEscherichia coli. Uji resistensi antibiotik dilakukan dengan metode difusi cakram menggunakan medium Mueller Hinton Agar(MHA). Hasil penelitian menunjukkan bahwa isolat-isolat E. coli yang diperoleh dari air danau ISTN menunjukkan 100% resisten terhadap amoksisilin, 75% sensitif terhadap tetrasiklin dan kloramfenikol, serta 100 % sensitif terhadap siprofloksasin.

Item Type: Article
Subjects: Q Science > QR Microbiology
Depositing User: VILYA SYAFRIANA ISTN
Date Deposited: 28 Sep 2021 06:31
Last Modified: 28 Sep 2021 06:31
URI: http://repository.istn.ac.id/id/eprint/2739

Actions (login required)

View Item View Item